Rabu, 28 Rabiul Akhir 1446 H / 20 April 2011 08:22 wib
3.594 views
Siswa SD Membawa Pistol, 3 Anak Luka
Hidayatullah.com—Inilah negeri koboi. Membawa senjata api agaknya tidak terbatas dari kalangan orang dewasa saja, bahkan juga anak-anak.
Seorang siswa SD membawa pistol berisi peluru ke sekolahnya di Houston, AS, Selasa (19/4). Akibatnya tiga temannya mengalami luka-luka ketika pistol itu meletus saat terjatuh dari kantongnya saat duduk untuk makan, kata para pejabat.
Peluru meletus pada pagi hari di kantin Sekolah Dasar Ross, menyebabkan para siswa berhamburan meninggalkan tempat itu, kata kepala polisi Robert Mock di distrik tempat Houston Independent School berada.
“Terdapat serpihan peluru di lantai, atau dalam bentuk potongan-potongan,” kata Mock. "Anak-anak memiliki beberapa luka dan serpihan di kaki mereka,namun tampaknya tidak mengancam nyawa."
Dua anak laki-laki 6 tahun terluka, termasuk yang membawa pistol. Anak laki-laki si pembawa pistol terluka di kaki dan anak lainnya tergores di kakinya, kata Sam Sarabia, petugas di sekolah dasar itu. Seorang gadis 5 tahun terluka di lututnya.
Ketiga anak itu harus diusung saat dibawa ke mobil ambulans untuk diobati di rumah sakit.
Juru bicara polisi Victor Senties mengatakan, terlalu awal untuk mengetahui, apakah perlu dilakukan penuntutan terhadap peristiwa ini.*
Sumber : TST, AP
Red: Syaiful Irwan
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!