Senin, 15 Rajab 1446 H / 28 Februari 2011 18:00 wib
3.347 views
Gaza: Israel Bohong tentang Roket yang Jatuh di Wilayahnya
Senin, 28 Februari 2011
Hidayatullah.com--Kementerian Dalam Negeri Gaza hari Ahad (27/2) mengeluarkan sebuah pernyataan yang menyebutkan bahwa laporan tentang jumlah proyektil roket dari Gaza oleh Israel baru-baru ini adalah tidak benar, dan menuduh Israel mengarangnya untuk kepentingan opini mayarakat dunia. Demikian dilansir Maan (27/2).
Lebih jauh kementerian juga menuding Israel sengaja menyampaikan berita bohong tersebut untuk mengalihkan perhatian dunia atas kegiatan pembangunan pemukiman Yahudi yang sedang berlangsung di Al-Quds (Yerusalem) dalam upaya meyahudikan kota itu.
Israel mengambil keuntungan di mana sekarang dunia sedang memusatkan perhatian pada revolusi di negara-negara Arab, dan sedang bersiap-siap melacarkan agresi mliiter ke Gaza, demikian tulis pernyataan itu.
Laporan terbaru tentang jatuhnya proyektil roket dari Gaza adalah pada tanggal 27 dan 25 Februari, di mana pejabat militer dan polisi Israel kepada para wartawan mengatakan bahwa roket-roket Al-Qassam mendarat di dekat perbatasan Jalur Gaza sebelah selatan.
Dalam dua kasus itu, kelompok-kelompok perjuangan di Gaza tidak ada yang mengumumkan bahwa mereka adalah pelakunya, sebagaimana yang biasa mereka lakukan setelah menembakkan roket. Dengan demikian laporan Israel itu tetap belum bisa dipastikan kebenarannya.*
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!