Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
13.945 views

ARB Lebih Baik Pensiun Dari Pencapresan Golkar?

JAKARTA (voa-islam.com) - Mungkinkah ARB masih akan nekat melanjutkan pencapresannya, dan berlaga dalam  pemilihan presiden bulan Juli mendatang? Nampaknya, kelangsungan ARB terus maju, sangat tidak mudah. Karena, ibarat barang 'dagangan' ARB, tidak laku dijual. Betapapun, iklan di telivisi tentang tokoh 'ARB' tidak pernah berhenti sepanjang hari.

Tentu, klausul yang paling mudah untuk menghantam 'ARB', terkait perolehan suara Golkar dalam pileg, dan tidak sampai 15 persen. Alias Golkar jeblok. Maka, tak heran tokoh gaek dari Golkar Suhardiman, sudah menyuruh ARB mengurungkan niatnya maju sebagai capres di pemiliha Juli mendatang. Termasuk suaranya yang paling keras, Ketua Dewan Pembina Golkar, minta suara pencapresan ARB di evaluasi kembali.

Menghadapi situasi ini, kemudian sepuluh ormas Partai Golkar menilai kinerja Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar dikepemimpinan Aburizal Bakrie (Ical) telah gagal karena perolehan suara Golkar jauh dibawah target.

Ketua Umum Ormas Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Yoris Raweyai mengatakan, dalam Rapimnas nanti perlu dilakukan evaluasi secara menyeluruh terkait kinerja Dewan Pimpinan Pusat.

"Pasca tanggal 9 April 2014 lalu, DPP belum pernah melakukan rapat pleno maupun harian membahas soal itu. Sampai sekarang pun tanggal Rapimnas belum ditetapkan. Ini keprihatinan kami, hampir semua menyatakan Golkar gagal," ujar Yoris usai memimpin rapat Ormas Golkar di kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Jumat (2/5/2014).

Menurutnya, dalam rapat kali ini sepuluh Ormas Partai Golkar seperti Ormas pendiri MKGR, Kosgoro, SOKSI dan beberapa ormas yang didirikan seperti Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG), Satkar Ulama Indonesia, Al-Hidayah, Himpunan Wanita Karya, dan Majelis Dakwah Indonesia menyampaikan pandangannya soal hasil pemilu legislatif.

"Mereka bersepakat jika kinerja DPP Golkar memang tidak maksimal sehingga tidak mencapai target perolehan suara di pileg," ujarnya. Yoris mengatakan, DPP Partai Golkar tidak mempersiapkan secara matang pemilu legislatif 2014. Sehingga banyak kendala di lapangan. "Hasilnya adalah yang terburuk dalam perjalanan Golkar selama ini," tandasnya.

Memang, Golkar sudah memasuki 'senja' hari, dan sudah sulit bangkit kembali, meskipun sudah menggunakan 'obat kuat' alias 'doping' tetap tidak mampu, bangkit. Sejak reformasi Golkar terus menurun kemampuan politiknya. Terlalu banya friksi di dalamnya.

Habibi dijatuhkan oleh kalangan internal Golkar. JK digagalkan oleh Golkar saat maju menjadi capres di tahun 2009. Sekarang ARB lebih berat lagi bangkit. Apalagi, memori rakyat di 'jidatnya' tidak bisa melupakan kalau mendengar ARB, pasti ingat langsung dengan LAPINDO. Lebih baik ARB pensiun. (jj/dbs/voa-islam.com)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X