Selasa, 22 Rajab 1446 H / 10 Mei 2016 09:07 wib
5.277 views
Umat Islam Semarang Bersatu Bela Saudara Muslim Suriah
SEMARANG (voa-islam.com) - Tragedi aleppo yang menewaskan ratusan warga sipil suriah membuat marah umat Islam di seluruh penjuru dunia. Beragam kecaman dan pembelaan dilakukan oleh umat Islam saat saudara muslimnya di Suriah di bantai oleh kolaborasi rezim syiah bashar assad dan rezim komunis putin.
Pada hari Jumat (6/5/2016), Forum Umat Islam Semarang mengadakan aksi penggalangan dana untuk diberikan kepada saudara muslimnya yang berada di Suriah. Aksi yang berlangsung selepas shalat jumat ini bertempat di kawasan simpang lima semarang.
Dalam aksi yang berlangsung siang hari, Forum Umat Islam Semarang (FUIS) yang terdiri dari beberapa ormas Islam yang ada di semarang ini menginformasikan kepada masyarakat semarang akan terjadinya pembantaian umat islam di suriah. Kemudian FUIS mengajak masyarakat untuk peduli kepada saudara muslimnya di suriah dengan wujud memberikan bantuan.
Menurut Lutfi selaku koordiantor aksi, kita perlu menyadarkan kepada masyarakat semarang akan tragedi di aleppo.
“Aksi pada siang hari ini, selain untuk menggalang dana kemanusiaan, juga untuk menyadarkan masyarakat semarang akan tragedi di aleppo suriah. Karena banyak masyarakat semarang yang belum tahu kalau di aleppo suriah telah terjadi pembantaian umat islam oleh rezim syiah bashar assad,” tuturnya.
Salah satu orator aksi, yakni abu sumayah menegaskan bahwa kita bukan hanya diam saat saudara kita di bantai rezim syiah di aleppo.
“Saudara kita di aleppo butuh kepedulian dari kita khususnya umat Islam yang ada di negeri ini. Turunnya kita ke jalan hari ini mulai penggalangan dana dan teriakan takbir kita dibawah terik panas matahari semoga bisa menjadi hujjah kita kepada Allah Ta’ala. Bahwa kita telah berbuat sesuatu untuk saudara saudara kita di aleppo suriah. Kita bukan hanya sekedar diam dan menjadi penonton saja,” tegasnya.
Aksi tersebut mendapatkan sambutan yang sangat baik dari masyarakat kota Semarang. Mereka mengecam tindakan brutal rezim syiah bashar assad.
“Pembantaian umat Islam di aleppo sangat sadis dan tidak berperikemanusiaan. Sangat dzhalim dan harus di hentikan,” ucap widodo, warga semarang.
Kekecewaan juga di ungkapkan bapak manto, warga semarang. Beliau sangat kecewa dengan media media nasional.
“Saya sangat prihatin dan kecewa atas tragedi aleppo. Karena serangan bashar assad kepada umat islam itu sepi pemberitaannya oleh media media nasional. Tidak seperti pemberitaan kejadian di paris,” ungkapnya dengan nada kecewa. [AbuOmar/syahid/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!