Ahad, 23 Jumadil Awwal 1446 H / 11 Juni 2017 22:34 wib
9.120 views
Aa Gym Bersiap Istikharah dan Himpun Kekuatan Relawan
BANDUNG (voa-islam.com)—KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym bersuara terkait hasil survei yang menempatkan dirinya pada posisi papan atas calon Gubernur Jawa Barat dari survei beberapa lembaga riset.
Dalam pesan tertulis yang diterima Voa Islam, Sabtu (10/6/2017), Aa Gym mengaku akan melakukan istikharah untuk memtuskan maju atau tidaknya pada Pilgub Jawa Barat 2018 mendatang.
"Mengingat ini amanah yang luar biasa besarnya, yang harus dipertanggungjawabkan dunia sampai akhirat, Aa masih beristikharah memohon petunjuk Allah agar diberikan yang terbaik bagi kita semua," tulis pengasuh Pondok Pesantren Daarut Tauhid Bandung ini.
Aa Gym menjelaskan bahwa hingga saat ini dukungan dari berbagai masyarakat, tokoh, ulama, kampus, pesantren, ibu-ibu majelis taklim agar dirinya maju pada Pilgub Jabar makin deras.
Untuk memperkuat keyakinannya, ia meminta setiap warga Jawa Barat yang benar-benar ingin mencalonkannya untuk mendaftarkan diri menjadi relawan.
"Namun bagi sahabat-sahabat yang sudah bulat tekat dan bersemangat ingin bahu-membahu membangun Jawa Barat dan memberikan yang terbaik sebagai relawan, bisa mendaftar melalui SMS ke nomor 082320786868. Isi SMS-nya, JABAR#Nama#Kota/Kabupaten#Kecamatan," ungkap Aa Gym.
Pada akhir pesan tertulisnya, Aa Gym mengatakan bahwa berpolitik bisa menjadi ibadah manakala dilakukan dengan akhlak mulia.
“Pilkada bukan urusan menang dan kalah, karena itu ketentuan Allah, tapi mari kita berpolitik yang jadi ibadah dan politik berakhlakul karimah, teruslah berdoa dan istikhoroh. Semoga membawa kemaslahatan yang sangat besar bagi Jawa Barat yang kita cintai,” beber Aa Gym. * [Syaf/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!