Sabtu, 22 Rajab 1446 H / 4 Maret 2017 17:45 wib
9.184 views
Pasukan Khusus AS Dilaporkan Serbu Rumah Pemimpin Senior Al-Qaidah Yaman di Shabwa
SHABWA, YAMAN (voa-islam.com) - Pasukan khusus AS dikabarkan meluncurkan misi darat rahasia untuk membunuh atau menangkap seorang pemimpin senior Al-Qaidah di Yaman (AQAP) Kamis (2/3/2017) malam - sebuah klaim yang dibantah Pentagon.
Tentara AS terlibat dalam baku tembak selama 30 menit dengan pejuang Al-Qaidah di provinsi al-Shabwa dalam upaya untuk menyerbu rumah pemimpin AQAP, Saad bin Atef.
Seorang juru bicara Pentagon membantah laporan lokal Yaman tentang serangan darat oleh pasukan AS tapi menegaskan bahwa ada pasukan AS yang dikerahkan di lapangan.
"Kami memiliki pasukan Operasi Khusus AS yang masuk dan keluar dari Yaman untuk membantu pasukan mitra kami dalam memerangi Al-Qaidah," kata Kapten Jeff Davis, yang menolak untuk mengomentari kegiatan Kamis malam.
Belum ada berita atau konfirmasi bahwa ada pemimpin Al-Qaidah yang gugur Kamis malam.
Berita ini muncul di tengah laporan pemerintahan Trump sedang mempertimbangkan meningkatkan misi serangan darat di Yaman.
Sekretaris pers Gedung Putih, Sean Spicer, mengatakan perubahan itu "filsafat lebih dari perubahan kebijakan." (st/TNA)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!