Selasa, 24 Jumadil Awwal 1446 H / 10 Desember 2019 17:57 wib
3.334 views
Amir Qatar Tidak Akan Hadiri KTT Dewan Kerjasama Teluk di Saudi
DOHA, QATAR (voa-islam.com) - Amir Qatar Sheikh Tamim Bin Hamad Al Thani tidak akan menghadiri KTT Gulf Cooperation Council (GCC), yang akan dibuka di Riyadh hari Selasa (10/12/2019) ini, lapor Anadolu Agency.
Sheikh Tamim menugaskan Perdana Menteri Abdullah bin Nasser Bin Khalifa Al Thani dengan memimpin delegasi Qatar ke pertemuan tersebut, kantor berita resmi QNA melaporkan.
Penguasa Qatar itu diundang oleh Raja Saudi Salman untuk menghadiri KTT satu hari, tetapi ia meninggalkan Doha pada hari Senin ke Rwanda untuk menghadiri upacara untuk menyajikan penghargaan keunggulan anti-korupsi internasional atas namanya.
Sumber-sumber diplomatik sebelumnya memberi tahu Anadolu Agency bahwa amir Qatar itu tidak mungkin menghadiri pertemuan GCC di Arab Saudi.
Qatar telah menghadapi blokade yang dipimpin Saudi sejak 2017 ketika Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Bahrain dan Mesir memutuskan hubungan diplomatik dan perdagangan dengan Doha.
Keempat negara itu menuduh Qatar mendukung kelompok-kelompok jihadis, sebuah tuduhan yang dengan keras dibantah oleh Doha.
Namun, dalam beberapa minggu terakhir, laporan menyarankan terobosan potensial dalam upaya yang bertujuan menyelesaikan krisis antara Qatar dan negara-negara tetangganya. (MeMo)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!