Kamis, 22 Rajab 1446 H / 25 Juni 2015 06:04 wib
16.444 views
Syaikh Idahram : Setahu saya Syiah itu nggak Tahlilan ngak Yasinan. Benarkah?
Bogor (voa-islam.com) Ulama Ahlus sunah telah menjabarkan secara detail ciri dan karakter para pengikut Syiah. Tapi tahukah anda bagaimana ciri syiah di mata Syaikh Idahram penulis buku buku Anti Wahabi yang sempat booming beberapa tahun silam karena kontroversinya.
Di saat menanggapi tuduhan dirinya atas vonis Syiah, Mahardi selaku penulis buku buku Anti Wahabi jelas mengelak bahwa dirinya adalah pengikut Syiah. Sebagai Konsekwensi bahwa dirinya bukan orang Syiahpun kembali di tegaskan, siap bermubahalah serta siap sumpah pocong di depan Allah SWT.
Bukan hanya itu di saat di wawancarai oleh Nu Garis Lurus, Mahardi dalam statmenya juga menyinggung sedikit tentang cirri syiah dalam pandangan dirinya Apa saja yang dia ketahui tentang syiah?. Demikian kami nukilkan sedikit dari ungkapan tersebut.
” Wahabi menuduh saya Syiah dan pendusta, tanpa bukti yang cukup. Setahu saya Syiah itu nggak tahlilan, nggak yasinan, nggak sholat jumat kecuali di masjid ibukota, nggak ucap amin, nggak sedakep sholat. waktu sholatnya pun sering atau selalu di jamak. Jika saya Syiah, mudah saja, sadap aja HP saya, selidiki adakah link syiah dan sahabat -sahabat syiah saya? Demikian ungkap nya.
Sekedar mengingatkan, Syiakh Idahram ini adalah nama pena dari Mahardi Muhayar penulis buku buku Anti Wahabi. Trilogi bukunya yang menyerang habis Manhaj Salaf yang dia vonis Wahabi itu menjadi best seller di Negeri ini. Seperti buku Sejarah Berdarah Sekte Salafi Wahabi, Ulama Sejagat Menggugat Salafi Wahabi, Mereka memalsukan Karya Ulama Ulama Klasik, dan buku jawaban untuk para Asatidz salafi Indonesia yaitu Bukan Fitnah Tapi Inilah Faktanya.
Namun benarkah kaum Syiah itu tidak tahlilan dan yasinan sebagaimana anggapan Syaikh Idahram? Semoga Allah membongkar setiap kebatilan yang terselubung dan memunculkan kebenaran hingga islam menang [Protonema/voa-islam]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!