Kamis, 20 Rajab 1446 H / 14 Desember 2017 11:43 wib
5.115 views
Mahasiswa dan Pemuda Solo Kecam Trump
SOLO (voa-islam.com)--Kecaman terhadap Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali terdengar di Kota Solo, Jawa Tengah. Puluhan mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Peduli Palestina (AMPPP) menggelar unjukrasa di bundaran Gladak Solo, Selasa (12/12/2017).
"Kami mengecam pernyataan Presiden Amerika Donald Trump yang mengakui Yarusalem sebagai ibukota Israel," ujar Muhammad Sidiq Koordinator AMPPP.
Sidiq menambahkan, Yerusalem ibukota Palestina dibawah perlindungan kuasa Internasional. Hal ini sesuai dengan resolusi Majelis Umum dan Dewan Keamanan PBB. Oleh karena itu, pengakuan Trump bahwa Yerusalem merupakan ibukota Israel telah melanggar kesepakatan internasional.
Lebih dari itu, pengakuan tersebut kontraproduktif dengan upaya perdamaian yang dilakukan berbagai pihak untuk menyelesaikan perang antara Palestina dan Israel.
Tidak heran, pengakuan Trump itu juga memicu reaksi keras di berbagai belahan penjuru dunia. Kecaman dilakukan oleh sejumlah negara, diantaranya Turki, Qatar, Prancis, Malaysia, dan Indonesia.
"Maka dari itu kami juga mendesak negara-negara yang tergabung dalam OKI dan PBB untuk mengambil langkah tegas atas tindakan Amerika," pungkas dia.* [Aan/Syaf/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!