Senin, 26 Jumadil Awwal 1446 H / 30 Desember 2019 12:03 wib
3.939 views
Ar-Rohmah Putri Gelar Upgrading SDM
MALANG (voa-islam.com)--Mengawali semester genap 2019/2020, Yayasan Pendidikan Islam Ar-Rohmah Putri Pesantren Hidayatullah Malang menyelenggarakan upgrading sumber daya manusia (SDM).
Mengusung tema 'Membangun SDM Mujahid untuk Menyongsong Tegaknya Peradaban Islam' gelaran rutin tiap semester itu berlangsung di aula Utsman bin Affan Ar-Rohmah Tahfidz, Rabu (25/12).
Hadir sebagai pembicara KH. Abdul Wahid Ghozali, Pimpinan Pesantren As Salam Singosari dan Ketua Bidang Dakwah MUI Kabupaten Malang.
"Guru itu pekerjaan mulia. Tak hanya di dunia tapi juga di akherat," ujarnya.
Gus Wahid Arema, demikian akrab dipanggil menjelaskan, tugas seorang guru tidak sekedar mengajar. Melainkan juga sebagai agen perubahan.
Ia pun berbagi kiat menjadi seorang guru yang menggerakkan. Setiap guru itu, menurutnya, harus memiliki keyakinan yang tinggi, luas ilmunya, kuat rohaninya dan kompak.
Selain itu hadir pula sebagai narasumber KH. Abdurrahman, mantan Ketua Umum Hidayatullah dan Ustadz Nanang Noerpatria, Ketua Depertemen Ristek dan Dikti DPP Hidayatullah. Dalam materinya mereka memaparkan materi menjadi seorang mujahid dan mengokohkan jati diri seorang murobbi.
Sekira 150 guru dan karyawan dari seluruh unit Ar-Rohmah Putri antusias mengikuti kegiatan tersebut sejak pukul 07.30 WIB sampai pukul 14.45 WIB.*[Hery/Syaf/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!