Kamis, 9 Rajab 1446 H / 24 September 2020 07:34 wib
6.440 views
Santri Pesantren Mahasiswa Ngaji di Alam Terbuka
SUKABUMI (voa-islam.com)--Wabah covid-19 yang belum mereda tak menyurutkan semangat para santri penghafal Quran Pesantren Mahasiswa Dai (Pesmadai) kembali menggelar ngaji on the road. Kali ini diselenggarakan di Situ Gunung, Sukabumi, Jawa Barat, Rabu, (23/09/2020).
Dikatakan Direktur Pesantren Mahasiswa Dai, Ahmad Muzakky ngaji di alam terbuka sebelumnya juga pernah berlangsung di Bogor dan Banten.
“Alhamdulillah, puluhan para santri mengawali keberangkatan dari asrama Tangerang Selatan untuk menuju di kawasan pegunungan Sukabumi,” ucap Ahmad Muzakky yang juga Ketua DPD Hidayatullah Jakarta Barat.
Zaky menambahkan, masing-masing santri ditemani Al-Qur’an untuk mengaji dan menghafal saat berada di kawasan destinasi wisata, baik di pinggir Curug Sawer, dan di tepi danau kawasan Situ Gunung.
Sementara itu Ketua Panitia Fatih Husaini, mengungkapkan program Ngaji On The Road (Ngantor) adalah salah satu terobosan yang out of the box. Karena hanya orang yang bermental kuat dan berani tampil beda yang mampu mengaji diantara kerumunan orang di tempat wisata yang memang niatnya hanya jalan-jalan. Sementara itu, para santri jalan-jalannya sambil mengaji membaca Alquran dan bertafakkur serta mentadabburi kalam-Nya.
”Ya, jadi seorang santri tidak harus mengaji di pesantren atau masjid, tapi perlu ditunjukkan bahwa santri bisa juga memanfaatkan kawasan wisata untuk mengaji dan tidak sekadar jalan-jalan saja,” terang Pengasuh Pesmadai ini. * [Andre/Syaf/voa-islam.com]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!