Rabu, 22 Rajab 1446 H / 30 Juli 2014 09:08 wib
17.718 views
Brigade al-Qassam : 91 Tentara Zionis-Israel Tewas di Gaza
GAZA CITY (voa-islam.com) - Menurut laporan dari sumber-sumber dari Brigade Izzuddin al-Qassam, yang dikutip oleh Midle East Monitoring, sedikitnya 91 tentara Israel tewas sejak serangan militer Zionis-Israel ke Jalur Gaza. Laporan sayap bersenjata Hamas itu, membuat fihak militer Zionis benar-benat terpukul, Selasa, 29/7/2014.
Dalam sebuah pernyataannya, Brigade Ezzuddin al-Qassam mengatakan bahwa pejuangnya telah mbunuh 91 perwira dan tentara Israel dalam pertempuran di Jalur Gaza. Perdana Menteri Israel dan Menteri Pertahan, Ya'alon mengakui, bahwa Israel kehilangan prajurit-prajuritnya yang terbaik, ungkapnya.
Menurut pernyataan itu, ratusan tentara Israel juga telah terluka di wilayah Palestina, sejak berlangsungnya invasi ke Gaza. Namun, pemerintah dan departemen pertahanan Israel, menutup rapat-rapat tentang jatuhnya korban di fihak pasukan Israel, karena akan membahayakan semangat perang mereka.
Pihak berwenang Israel mengatakan bahwa 43 tentara dan tiga warga sipil tewas sejak 7 Juli, ketika Israel melancarkan serangan militer ke Jalur Gaza dengan tujuan menghentikan serangan roket.
Sementara itu, setidaknya 1.035 warga Palestina tewas dan lebih dari 6000 lainnya terluka dalam serangan Israel, tanpa henti sejak serangan dimulai hampir tiga minggu lalu. Korban yang paling banyak warga Palestina, sebagian besar mereka adalah rakyat sipil, dan tidak terlibat dalam perang. Zionis-Israel benar-benar melakukan kejahatan perang, dan membantai warga sipil. *mashadi/wb/voa-islam.com
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!