Rabu, 23 Rajab 1446 H / 10 Mei 2017 08:26 wib
12.461 views
Bermitra dengan PT Pindad, Turki Berhasil Kembangkan Tank Baru
ISTANBUL, TURKI (voa-islam.com) - Perusahaan pertahanan yang berbasis di Turki FNSS Savunma Sistemleri (FNSS) dan mitranya dari Indonesia PT Pindad telah mengembangkan prototipe tank kelas berat menengah yang akan memulai debutnya di Pameran Industri Pertahanan Internasional ke-13 (IDEF) yang dimulai di Istanbul hari Selasa kemarin (9/5/2017).
Direktur Jenderal FNSS, Kail Nail Kurt kepada Anadolu Agency, mengatakan bahwa tank yang bernama KAPLAN MT ini adalah kendaraan lapis baja yang sangat istimewa.
Tank KAPLAN MT ditetapkan untuk bisa memberikan kontribusi yang kuat berkat kapasitas peluru dan pilihan amunisi besar serta kemampuan superiornya untuk bergerak.
Tank ini juga dilengkapi peluru berkekuatan tinggi 105mm sehingga mampu memberikan daya tembak yang kuat.
Berdaya mesin diesel, tank ini memiliki transmisi otomatis penuh dan mampu mengangkut tiga anggota awak - seorang supir, penembak dan komandan.
Dengan kecepatan maksimal 70 kilometer per jam (43,4 mil per jam) jarak tempuh kendaraan bisa mencapai 450 kilometer (280 mil).
Tank ini juga memiliki senjata sekunder dalam bentuk senapan mesin koaksial 7,62mm.[fq]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!