Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
6.375 views

Brimob Jangan Buka Pintu Kolusi

Oleh: M Rizal Fadillah

Satu lagi video viral, dalam acara HUT Brimob, pasukan Brimob menggotong salah satu 'pengusaha 9 naga' Dato Sri Tohir (Ang Tjoen Ming) boss Mayapada Group yang diangkat sebagai anggota kehormatan Brimob. Pengangkatan anggota kehormatan adalah biasa dalam kesatuan. Namun karena Sri Tahir adalah pengusaha besar, maka pengangkatan anggota kehormatan ini dapat berimplikasi luas.

Sebagai pengusaha yang masuk dalam kelompok 9 Naga--yang dominan dalam peran usaha di negara Indonesia--maka video ini menjadi tayangan menyakitkan hati bagi sebagian rakyat dan bangsa Indonesia. Betul kita tidak boleh mendiskriminasi, akan tetapi fakta yang terjadi, justru para pelaku usaha itu yang diskriminatif. Konglomerasi dan dominasi ekonomi kelompok tertentu sangatlah kentara.

KKN adalah penyimpangan yang ingin ditumpas. Kritik terhadap Orde Baru dahulu ada pada aspek ini. Akan tetapi pengamat politik dan hukum Prof. DR Mahfud MD, SH MH menegaskan KKN hingga di era Jokowi ini nyatanya jauh lebih besar dan marak. Karenanya di samping penegakkan hukum, juga pencegahan menjadi urgen. Penghargaan 'anggota kehormatan' dikhawatirkan membuka peluang terjadinya kolusi. Ada gratifikasi, komisi, atau lainnya yang biasa melekat dalam 'kerjasama' model ini.

Semestinya Brimob tidak serta merta menarik boss Mayapada ini sebagai anggota kehormatannya. Bahwa adanya jasa bantuan ini itu yang dirasakan berguna, dapat dibalas dengan penghargaan bentuk lain. Menarik 'naga' menjadi anggota kehormatan tercitrakan lebih bernilai 'bisnis' dan 'ekonomis' ketimbang 'apresiasi moral'. Konsekuensinya, publik merasa perlu untuk mempertanyakan relasi lebih dalamnya. Akan ada tuntutan serius untuk audit (keuangan) menyeluruh terhadap Brimob.

Kekhawatiran terbukanya pintu kolusi dapat berhubungan dengan pengadaan persenjataan. Sinyalemen indikasi adanya '5000 senjata illegal' berkelas militer untuk kepolisian, perlu dicermati. Terbuka persaingan tak sehat kelak. Kedekatan dengan konglomerat menempatkan Polisi menjadi fihak yang lebih mudah terfasilitasi ketimbang TNI.

Kita tidak berharap muncul 'kecemburuan' yang berisiko. Polisi terlalu maju, TNI memasang kuda kuda. Ditengah kepemimpinan politik yang tak berkutik dan lemah. Semoga menjadi bahan introspeksi bagi keamanan negeri. [syahid/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Military lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X