Jum'at, 20 Rajab 1446 H / 24 Maret 2017 06:35 wib
7.753 views
Inilah Nama Aktor-aktor Inti dari Dugaan Suap Pajak, Fahri: Tak Satupun Manusia Ini yang Saya Kenal
JAKARTA (voa-islam.com)- Ada beberapa catatan kecil soal dugaan suap pajak yang kini sedang hangat. Hangat karena di antaranya menyeret nama adik ipar Jokowi dan juga menyeret dua nama Wakil Ketua DPR RI yang acapkali kritis kepada Pemerintah.
“Saya ingin sampaikan catatan kecil soal kelakuan KPK di kasus pajak ini yg memaksa-nya masuk ruang siding,” tulisnya, di akun Twitter pribadinya.
Berikut catatan kecil kelakuan KPK menurut Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah:
“Pertama, OTT terhadap Handang terjadi tanggal 21 November 2016 tahun lalu. Maka dimulailah penyidikan atas kasus ini dengan aktor-aktor inti yang sudah diungkap adalah sebagai berikut;
1. Ken Dwijugiasteadi dipanggil Ken adalah Dirjen Pajak yang masih menjabat sampai sekarang.
2. Handang Soekarno (Kasubdit Bukti Permulaan Direktorat Penegakan Hukum Ditjen Pajak). Artinya dia ini penyelidik pajak.
3. Arif Budi Sulistyo, Direktur Operasional PT Rakabu Sejahtera (Adik Ipar presiden Jokowi) yg juga masih Berkuasa.
4. Ramapanicker Rajamohanan Nair (Mohan), Direktur PT EK Prima Ekspor (Terdakwa).
5. Muhammad Hanif, Kakanwil Pajak daerah khusus yang mengantar Arief bertemu Dirjen pajak untuk lobby PT. EKP.”
Dan dari lima nama tersebut, Fahri mengakui sama sekali tidak mengenal mereka. “Tidak ada satupun dari manusia ini yang saya kenal.” (Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!