Selasa, 23 Jumadil Awwal 1446 H / 20 Juni 2017 23:45 wib
6.901 views
KPK Tidak Perlu Takut, DPR Bukan Malaikat Penjaga Neraka
JAKARTA (voa-islam.com)- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak perlu takut apabila DPR RI mengundangnya. KPK yang memiliki semboyan ‘Berani Jujur Hebat’ semestinya juga tidak perlu banyak dugaan atau pikiran saat DPR ingin meminta keterangan terhadap beberapa kasus atau sikap/kebijakan yang telah dijalankan.
“Datanglah ke DPR RI dan jawablah pertanyaan yang ada. Jangan takut. DPR bukan malaikat penjaga neraka. Selama ini KPK telah memakai semboyan Berani Jujur Hebat. Maka, jujurlah. Katakana apa adanya. Ini demi kebaikkan KPK.
Jangan takut membuka apa yang tertutup, sebab dasarnya kita semua lemah kalau tertutup, banyak yang busuk dan pengap,” himbau Fahri Hamzah, di akun Twitter pribadinya, belum lama ini.
Menurut Fahri, ini saatnya KPK untuk mulai berani membuka jendela dan menunjukkan kepada bangsa Indonesia isi rumah apa adanya.
“Hadapi sendiri. Gak usah galang LSM atau pakar ini-itu. KPK harus merdeka. Jangan banyak berhutang jasa kepada siapapun.”
Sebelumnya Fahri juga meminta KPK untuk menghormati lembaga DPR yang terbilang cukup tua daripada lembaga anturasuah tersebut. “DPR RI lahir sehari setelah proklamasi bahkan sebelumnya sejak zaman volkstraad Belanda. Hak Angket lahir sejak 1950-an.” (Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!