Selasa, 20 Rajab 1446 H / 26 Juni 2018 13:49 wib
3.734 views
Sambut Pilkada, Kiai Cholil: Diam dari Memilih Pemimpin adalah Dosa
JAKARTA (voa-islam.com)- Tidak lama lagi masyarakat akan segera memilih para pemimpinnya untuk memimpin daerah-daerah di tanggal 27 Juni nanti. Oleh karena itu menjadi kewajiban bagi setiap pemilih untuk memilih calon yang betul-betul adil dan mampu tegakkan kesejahteraan bagi masyarakat banyak.
“Tiga hari lagi di beberapa daerah akan menyelenggarakan pemilihan kepala daerah. Maka kewajiban kita untuk memilihnya orang yang tepat untuk memimpin demi menegakkan keadilan dan memberi kesejahteraan kepada umat,” himbau Kiai Cholil Nafis, Ahad (24/6/2018), di akun Twitter pribadi miliknya.
Kewajiban memilih juga ditekankan oleh kiai Cholil. Bagi yang tidak memilih, menurutnya akan menanggung dosa karena dianggap acuh terhadap pemilihan pemimpin bagi masyarakat banyak.
“Jika tak dipilih maka wajib memilih. Diam dari memilih pemimpin adalah dosa.”
Diketahui bahwa Pilkada serentak akan dilaksanakan setidaknya oleh 170-an daerah. Namun yang menjadi perhatian cukup tinggi dan dapat dikatakan menjadi cermin Pilpres hanya tiga daerah, yakni Jabar, Jateng, dan Jatim. (Robi/voa-islam.com)
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!