Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
4.643 views

Canda yang Melalaikan

 

Oleh:

Ustaz Fauzil Adhim

 

RASULULLAH shallallahu alaihi wa sallam bersabda:

 

كُلُّ شَيْءٍ لَيْسَ مِنْ ذِكْرِ اللهِ فَهُوَ لَعِبٌ ، لَا يَكُونُ أَرْبَعَةٌ: مُلَاعَبَةُ الرَّجُلِ امْرَأَتَهُ ، وَتَأْدِيبُ الرَّجُلِ فَرَسَهُ، وَمَشْيُ الرَّجُلِ بَيْنَ الْغَرَضَيْنِ، وَتَعَلُّمُ الرَّجُلِ السَّبَّاحَةَ

 

“Setiap hal yang tidak mengandung dzikrullah hanyalah permainan, kecuali empat; seorang suami ‘bermain’ dengan istrinya, atau melatih kuda, atau berjalan di antara dua tujuan, serta belajar berenang.” (HR Nasa'i).

Canda suami-istri adalah permainan yang mengantarkan pada kemesraan. Canda suami-istri adalah penyegar jiwa yang menautkan hati menguatkan jalinan rasa di antara keduanya. Ini memang bermain bersenang-senang, tetapi agama ini meletakkannya sebagai kebaikan. Tentu saja agar canda itu tidak terlepas dari kebaikan, hendaklah keduanya menjaga agar tidak bercanda dengan hal-hal yang dapat memalingkan hati. Tidak terkecuali canda tentang kehidupan suami-istri.

Jalan-jalan itu boleh. Wisata kuliner juga tidak terlarang, sebagaimana menjaga penampilan bukanlah sesuatu yang tercela. Tetapi jika hal-hal yang asalnya bukan 'amalan utama untuk meningkatkan taqwa justru menjadi pembicaraan sehari-hari sehingga hati condong kepadanya dan bahkan menjadi himmah, maka perubahan itu sangat mungkin beriring perubahan-perubahan lainnya berkait dengan gaya hidup maupun orientasi kehidupan berkeluarga.

Ada canda yang awalnya saya menganggap biasa karena tidak begitu saya perhatikan, tetapi saya melihat canda itu meluas dan pembicaraan tentang canda itu tak jarang menjadi canda serius atau bahkan benar-benar serius. Ada beragam variasi ungkapan, intinya agar istri senantiasa tampil menarik, maka suami perlu memperhatikan:

Skin care

Beauty care

Rekening care

Traveling care

Serta berbagai "care" lainnya. Sebagian bahkan terjatuh pada keburukan membuka aib atau mengeluhkan suaminya secara terbuka di status WA atau media sosial lainnya, di antaranya ada yang menyebut nama Ustadz ini Ustadz itu.

Saya bukan anti jalan-jalan meskipun sangat jarang saya melakukannya (padahal ditawari oleh para panitia), kecuali saat ke luar negeri bersama istri. Tetapi apa yang awalnya tampak seperti canda, dapat membawa pada kelalaian atau mendorong orang lain jatuh pada kelalaian. Jika tak berhati-hati, mengumbar status tak penting seperti itu justru dapat menyentuh titik paling sensitif dari harga diri suami. Atau orientasi suami pun berubah sehingga ia menambahkan satu "care" lagi agar istrinya bersemangat, yakni competitiveness care alias merawat daya saing dengan menghadirkan pesaing bagi istrinya.

Poligami itu haq. Tetapi jika suami melakukan karena egonya yang terluka, akan lain ceritanya. Ini bukan jalan yang barakah.

Apa tidak boleh memotivasi suami untuk lebih gigih mencari rezeki? Boleh. Sangat boleh bahkan. Tetapi sepatutnya tidak menyebabkan bergesernya orientasi. Urusan apa pun hendaklah iradahnya adalah iradah akhirat, bahkan di saat berupaya lebih gigih mencari rezeki.

Saya teringat beberapa kasus yang dikonsultasikan kepada saya. Istri meminta cerai karena menganggap suami tidak perhatian. Apa pasal? Suami tidak pernah mengajak istrinya jalan-jalan ke negeri yang jauh "seperti orang-orang itu" atau ke tempat-tempat yang instagramable. Bahkan ada yang menyandarkan pada perkataan seorang Ustadz. Saya tidak tertarik menggali Ustadz siapa karena kelalaian dapat menimpa saja, termasuk kelalaian seorang Ustadz --barangkali-- ketika sedang bercanda yang dimaksudkan agar forum terasa segar. Bukan saya setuju, tetapi hal pokok yang ingin saya sampaikan ialah hendaklah kita berhati-hati dalam bercanda. Boleh bercanda, apalagi bagi suami-istri, tetapi jangan sampai melalaikan. Jangan pula menyebabkan hati mereka saling menjauh.

Waktu kita tak lama. Semoga sisa usia kita Allah Ta'ala ridhai dan menjadi asbab dikumpulkannya kita di surga-Nya dan malaikat menyeru:

 

ادْخُلُوا الْجَنَّةَ أَنْتُمْ وَأَزْوَاجُكُمْ تُحْبَرُونَ

 

"Masuklah kamu ke dalam surga, kamu dan istri-istri kamu untuk digembirakan.” (QS. Az-Zukhruf, 43: 70).

Kemudian malaikat menyambut kita dengan ungkapan:

 

سَلَـٰمٌ عَلَيْكُم بِمَا صَبَرْتُمْ ۚ فَنِعْمَ عُقْبَى ٱلدَّارِ

 

"Salam sejahtera atas kalian disebabkan kesabaran kalian.” (QS. Ar-Ra'd, 13: 24).

Penerbangan Bandung - Jogja, 5 November 2019

 

Sumber: Facebook Mohammad Fauzil Adhim

 

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Analysis lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Palestina Masih Berduka, Ayo Ulurkan Tangan Bantu Mereka

Sahabat, Ulurtangan mari kirimkan dukungan terbaikmu untuk warga Palestina di Gaza demi menguatkan mereka menghadapi situasi mencekam ini. Mari dukung mereka dengan berdonasi dengan cara:...

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Open Donasi Wakaf Pembangunan Rumah Qur'an & TK Islam Terpadu An Najjah di Jonggol

Saat ini, Ulurtangan bersama Yayasan An Najjahtul Islam Jonggol sedang merintis pembangunan Rumah Qur’an dan Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) An Najjah dan Gedung Majelis Taklim di Jonggol,...

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Ulurtangan Bersama PDUI Kota Bekasi Safari Wakaf Qur'an dan Tebar Sembako ke Pelosok Negeri

Mari bergabung dalam memperkuat jaringan kebaikan di pelosok negeri dengan Wakaf Al-Qur'an. Jangan ragu untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Abadikan harta dengan wakaf Al-Qur'an dan saksikan...

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Bantu Naura, Balita Hebat Sembuh Dari Tumor Pembuluh Darah

Hidup Naura Salsabila dipenuhi dengan rintangan yang sangat berat. Meskipun baru berusia sepuluh bulan, bayi yang imut ini harus menghadapi penyakit yang dahsyat, yaitu tumor pembuluh darah berukuran...

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah Keluarga Yatim Ludes Terbakar Saat Ditinggal Sholat Tarawih

Rumah yang ditinggali keluarga yatim Ibu Turyati (34) ludes terbakar saat ditinggal berbuka puasa bersama dan sholat Tarawih. Kebakaran pada Kamis malam (23/3/2023) itu tak menyisakan barang...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X