Senin, 23 Jumadil Awwal 1446 H / 18 Desember 2017 09:21 wib
4.414 views
Interpol Tolak Permintaan 'Red Notice' India untuk Zakir Naik
MUMBAI, INDIA (voa-islam.com) - Dai internasional yang juga pakar perbandingan agama, Dr Zakir Naik akhirnya bisa bernafas legah, pasalnya pihak interpol telah menolak permintaan India untuk mengeluarkan "red notice" terhadap beliau.
Juru bicara Badan Investigasi Nasional India (NIA), Alok Mittal menuturkan, pihaknya akan kembali mencoba mengajukan permintaan "red notice" kepada Interpol untuk Zakir Naik dalam waktu dekat.
"Permintaan NIA untuk pemberitahuan "red notice" terhadap Zakir Naik tidak diterima oleh Interpol, karena lembar dakwaan belum diajukan saat permintaan diajukan ke markas Interpol," ucap Alok.
"Sekarang, NIA akan mengajukan permintaan baru kepada Interpol karena lembar dakwaan telah diajukan ke pengadilan NIA yang bersangkutan di Mumbai," sambungnya, seperti dilansir Anadolu Agency Ahad kemarin (17/12/2017).
Sejak partai Hindu radikal yang berkuasa di India, upaya kriminalisasi terhadap Zakir Naik sudah dilakukan. Terakhir pemerintah India menuduh Zakir Naik memiliki hubungan dengan kelompok teroris dan telah berusaha untuk memulangkan ulama tersebut ke New Delhi untuk diperiksa dan diadili.[fq/anadolu]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!