Jum'at, 25 Jumadil Awwal 1446 H / 6 November 2015 12:43 wib
7.459 views
Bantu Korban Kabut Asap Sumatera dan Kalimantan, IMS Kirim Tim Medis
JAKARTA (voa-islam.com)--Dampak dari kabut asap yangterjadi di sebagian wilayah Sumatera dan Kalimanta yang kini dirasakan adalah menurunnya kondisi kesehatan warga.
Melihat kondisi ini, lembaga kesehatan Nasional milik Ormas Hidayatullah, Islamic Medical Service (IMS) mengirim tim medis untuk memberi pelayanan kesehatan gratis untuk korban kabut asap di Kalimantan dan Sumatera.
“Melihat kondisi ini IMS mengirimkan team medis yang terdiri dari dokter, perawat, apoteker, obat-obatan dan beberapa relawan untuk terjun langsung ke lokasi bencana. Tim pertama yang berangkat adalah tim yang bertugas di daerah Kalimantan. Pada selasa 3 November 2015 IMS memberangkatkan dokter, perawat apoteker dan obat-oabatan menuju Palangkaraya,” kata Adnan, Ketua Tim Medis IMS, Jumat (06/11/2015).
Tim ini menggunakan jalur udara untuk menuju lokasi, kemudian dilanjutkan dengan lewat darat. Selain di kota-kota tim ini juga melakukan aksinya ke perkampungan bahkan ditempuh dengan berjalan kaki.
Kemudian pada 5 November 2015 tim medis kedua menggunakan ambulans berangkat menuju Sumatera. Lokasi yang dituju adalah Palembang dan Jambi. Dengan menggunakan ambulance IMS berusaha untuk menuju ke daerah-daerah perkampungan yang berdampak asap secara langsung.
Pengurus IMS memohon doa kepada masyarakat agar selama bertugas didaerah bencana tersebut senantiasa diberi kesehatan dan dimudahkan setiap urusan. Adnan juga mengajak kepada para warga masyarakat yang peduli akan nasib saudara-saudara yang saat ini masih merasakan dampak asap yang berkepanjangan untuk menyisihkan dananya.
“Mari kita bantu saudara-saudara yang terkena asap dengan tenaga, doa dan dana untuk meringankan beban mereka,” kata Adnan.
Bagi yang ingin turut mendukung aksi IMS didaerah yang terpapar kabut asap, dapat menyalurkan donasinya ke rekening : BCA 496 019 2911 atau Mandiri 006 000 7373 305 atas nama Layanan Kesehatan Islam. * [IMS]
Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!